
Kemeriahan karnaval terdiri dari 11 Desa, Ormas, HIMPAUD, IGTKI, SD/MI, SMP/MTs, MA/SMK, UPK, Darma Wanita, dan Puskesmas Kecamatan Wonosegoro. Karnaval ini terdiri dari tiga kategori SD/MI, SMP/SMA, dan Desa/ Ormas. MTsN 5 Boyolali tergabung dalam ketegori SMP/SMA dengan mengusung tema “Keberagaman Umat” di bawah komando Waka Kesiswaan Zaenudin, S.PdI hal tersebut nampak jelas dari pakain yang dikenakan saat karnaval tahun ini adalah pakaian pelajar, religi, adat, horor, profesi, pahlawan, pencak silat, dan pakian daster.
Guru dan pegawai MTsN 5 Boyolali juga turut serta mendampingi peserta didiknya untuk memberikan suport dalam kegiatan karnaval dengan berpakaian seragam olahraga. Para peserta karnaval termasuk anak-anak MTsN 5 Boyolali sangat antusias dan semangat dalam kegiatan itu semangat dari awal hingga finish di panggung penghormatan depan kantor Kecamatan Wonosegoro.
Hasil rekap nilai perlombaan karnaval yang diumumkan pihak panitia pada pukul 14.15 WIB dengan hasil juara untuk kategori SMP/SMA Juara 1. SMKN 1 Wonosegor, juara 2. SMPN 1 Wonosegoro, 3. SMPN Wonosegoro, 4. MTsN 5 Boyolali, 5. SMK Muhammadiyah 7 Wonosegoro, 6. SMP NU 2 Wonosegoro, 7. MA Darussalam, 8. SMP Darussalam Bandung Wonosegoro, dan SMP Muhammadiyah 5 Wonosegoro. Sedangkan untuk kategori SD/MI juara 1. SDN Bandung Wonosegoro, SDN 1 Wonosegoro, 3. SDN Kauman Wonosegoro dan untuk kategori umum juara 1. Desa Kauman, disusul Desa Banyusri juara 2 dan Desa Gosono sebagai juara 3.
Zaenudin, S.PdI selaku Waka Kesiswaan MTsN 5 Boyolali sejak awal persipan karnaval sudah mengatakan “Saya tidak menargetkan juara pada karnaval tahun ini, yang terpenting ikut memeriahkan”, pungkasnya. Maka sudah tak heran jika MTsN 5 berada diurutan keempat. Namun hal tersebut akan dijadikan evaluasi untuk kegiatan ditahun-tahun berikutnya. (Ast)